Beberapa Alasan Kenapa Google Tidak Mengindeks Website Anda
|Beberapa Alasan Kenapa Google Tidak Mengindeks Website Anda – Mengapa website saya tidak di indeks Google? Mungkin ini adalah beberapa pertanyaan bagi beberapa pemilik website yang baru saja melaunching websitenya dan juga mungkin baru pertama kali memiliki website.
Indeks ini adalah fitur SEO yang paling penting sepanjang masa. Karena Google harus mengindeks situs Anda agar situs Anda mendapatkan lalu lintas organik dari Google. Jika situs Anda tidak diindeks, itu sama seperti website yang mati dan seperti website yang tersesat di hutan belantara. Dan tidak ada yang akan menemukan konten Anda secara organik, karena ini bukan bagian dari indeks pencarian Google.
Jika website Anda mengalami hal tersebut maka langkah pertama yang perlu Anda lakukan adalah memperbaiki masalah pengindeksan dengan mendiagnosis masalah pengindeksan. Berikut adalah beberapa daftar yang akan membantu Anda melakukan perbaikan untuk masalah pengindeksan dengan menemukan penyebab dan perbaikan pada website Anda.
1. Website Anda Terindex di bawah Domain www atau Non-www
Secara teknis www adalah subdomain. Jadi, http://example.com
tidak sama dengan http://www.example.com
. Pastikan Anda menambahkan kedua URL website tersebut ke akun GSC (Google Search Console) Anda untuk memastikan keduanya diindeks. Dan pastikan untuk menetapkan salah satu domain pilihan Anda, namun untuk verifikasi kepemilikan harus keduanya.
2. Google Belum Menemukan Situs Anda
Hal ini biasanya terjadi pada website baru. Jika memang website Anda masih baru, biarkan beberapa hari sampai Google mengindeks website Anda, namun jika Google masih belum mengindeks situs Anda, pastikan peta situs atau sitemap Anda diunggah dan berfungsi dengan baik. Jika Anda belum membuat atau mendaftarkan sitemap Anda, ini bisa menjadi alasan kenapa Google belum mengindeks website Anda. Anda juga harus meminta Google untuk merayapi dan mengambil situs Anda. Berikut adalah petunjuk Google tentang cara untuk mensubmit sitemap ke GSC:
- Di Beranda Webmaster Tools, klik website yang Anda inginkan.
- Di Dasbor, Pilih menu “Perayapan”, pilih “Fetch as Google”.
- Di kotak teks, ketik URL halaman yang ingin Anda periksa.
- Dalam daftar drop-down, pilih Desktop. (Anda dapat memilih jenis halaman yang lain, namun saat ini kami hanya menerima kiriman untuk indeks Pencarian Web kami.)
- Klik tombol “Ambil” dan Google akan mengambil URL yang Anda minta. Mungkin butuh waktu hingga 10 atau 15 menit agar status Ambil tersebut diperbarui.
- Setelah melihat status Ambil “Berhasil”, klik Kirim ke Indeks, lalu klik salah satu dari berikut ini:
Untuk mengirimkan URL individual ke indeks Google, pilih URL dan klik Submit. Anda dapat mengirimkan hingga 500 URL dalam seminggu dengan cara ini.
Untuk mengirimkan URL dan semua halaman yang ditautkan, klik URL dan semua halaman yang terhubung. Anda dapat mengirimkan hingga 10 permintaan ini dalam sebulan.
3. Website atau Halaman (s) diblokir Dengan robots.txt
Masalah lain adalah pengembang atau editor Anda telah memblokir situs tersebut menggunakan robots.txt. Ini merupakan perbaikan yang mudah karena Anda hanya perlu menghapus entri dari robots.txt, dan website Anda akan muncul kembali di indeks. Baca lebih lanjut tentang robots.txt di sini.
4. Website Anda Tidak Memiliki sitemap.xml
Setiap website harus memiliki peta situs atau sitemap.xml, yang merupakan daftar petunjuk sederhana yang harus diikuti Google untuk mengindeks website Anda. Anda dapat membaca tentang kebijakan Peta Situs Google, dan mendaftarkannya sehingga Google dapat dengan mudah merayapi situs Anda. Anda bisa membaca artikel saya tentang bagaimana membuat sitemap.xml di WordPress disini ⇒ Pentingnya Plugin Google XML Sitemap WordPress.
5. Anda memiliki Crawl Error
Dalam beberapa kasus, Google tidak akan mengindeks beberapa halaman di situs Anda karena tidak dapat merayapinya. Meski tidak bisa merayapinya, tapi Google masih bisa melihatnya.
Untuk mengidentifikasi kesalahan perayapan ini, buka
- Google Webmaster Tools
- Pilih Website Anda
- Klik “Crawl”
- Klik “Crawl Errors”
Jika Anda memiliki kesalahan, yaitu, halaman yang tidak diindeks, Anda akan melihatnya dalam daftar “1.000 halaman teratas dengan kesalahan.”
6. Website Anda Memiliki Banyak Duplikat Konten
Terlalu banyak konten duplikat di situs dapat membingungkan mesin pencari Google dan membuat mesin pencari menyerah pada pengindeksan website Anda. Jika beberapa URL di situs Anda mengembalikan konten yang sama persis, maka Anda memiliki masalah konten duplikat di situs Anda. Untuk memperbaiki masalah ini, pilih halaman yang ingin Anda simpan dan hapus yang halaman dengan konten yang sama atau perbaiki isi halaman tersebut sehingga tidak sama dan tidak terindikasi sebagai duplikat konten.
7. Anda telah mengaktifkan pengaturan privasi Anda
Jika Anda pengguna situs WordPress, Anda mungkin tidak sengaja mengaktifkan pengaturan privasi sehingga mesin pencari tidak dapat mengindeks website Anda. Silahkan baca pada artikel ini ⇒ Mengatasi Website WordPress Tidak Terindex Google.
8. Website diblokir oleh .htaccess
File .htaccess Anda adalah bagian dari keberadaan situs Anda di server, yang memungkinkannya tersedia di world wide web. File .htaccess ditulis di Apache, dan meskipun file .htacess sangat penting tapi Anda juga harus memeriksa file ini karena .htacess dapat digunakan untuk memblokir crawler dan mencegah pengindeksan.
9. Website Memiliki NOINDEX dalam Meta Tag
Noindex adalah cara yang dapat digunakan untuk mengatakan “tidak” kepada robot mesin pencari untuk tidak melakukan pengindeksan, Jadi pastikan Anda memeriksa website Anda apakah ada tag “noindex” dalam website Anda, biasanya terlihat seperti ini:
<META NAME=”ROBOTS” CONTENT=”NOINDEX, NOFOLLOW”>
Untuk memperbaiki masalah ini, tentu Anda hanya perlu menghapus baris kode ini, dan website Anda akan kembali di indeks dalam waktu singkat oleh mesin pencari.
10. Anda Memiliki Masalah AJAX / JavaScript
Google melakukan indeks pada JavaScript dan AJAX. Tapi bahasa ini tidak mudah diindeks oleh mesin pencari seperti halnya HTML. Jadi, jika Anda salah mengonfigurasi halaman AJAX dan eksekusi JavaScript Anda, Google tidak akan mengindeks halamannya.
11. Website terlalu lambat ketika dimuat
Google tidak suka jika situs Anda membutuhkan waktu lama untuk memuat. Jika perayap menemukan waktu muat yang tidak selesai-selesai, kemungkinan tidak akan mengindeks website Anda sama sekali. Jadi pastikan Anda mengoptimalkan website Anda agar dimuat lebih cepat.
12. Website Anda sedang atau sering mengalami Down
Jika crawler tidak dapat mengakses website Anda, mereka tidak akan mengindeksnya. Ini cukup jelas, tapi mengapa itu terjadi? Periksa konektivitas Anda. Jika hosting Anda sering mengalami gangguan atau hosting sering mengalami down, bisa jadi website Anda tersebut tidak dijelajahi. Jika memang ini masalah utama Anda, maka saatnya untuk beralih untuk menggunakan layanan hosting baru yang lebih bagus dan berkualitas. Anda bisa melihat beberapa pilihan hosting terbaik disini ⇒ 10 Layanan Hosting Terbaik dan Murah [Best Host].
13. Website Anda Mungkin Mengalami De-index
Masalah terakhir ini bisa menjadi hal yang benar-benar buruk untuk website Anda. Karena deindex merupakan hukuman dari Google dan website Anda dikeluarkan dari indeks. Dan untuk mengatasi masalah ini tentu sangatlah sulit, bahkan bisa dipastikan website Anda akan sulit mendapatkan indeks kembali. Jadi usahakan untuk memperbaiki website Anda secara total, dan mengajukan kembali pada Google agar mendapatkan ampunan.
Diatas adalah beberapa alasan yang menjadikan website Anda tidak mengindeks oleh mesin pencari Google. Silahkan periksa semua beberapa kemungkinan penyebab dari daftar diatas dan segera perbaiki agar situs Anda dapat di indeks oleh Google dan mendapatkan pengunjung organik. Semoga berhasil 🙂
Anda Terbantu artikel ini? Silahkan bergabung dengan centerklik di Twitter dan Facebook+.
Daftar isi Tutorial WordPress Terlengkap GratisRegister Now: TOP 10 Hosting
Dapatkan Hosting Murah dengan Kualitas Terbaik. For Serious Blogger! View Deals
Selain 13 alasan sumber penyebab yang sudah di ulas, menurut pengalaman saya, alasan lain tidak terindeksnya website adalah sering utak atik atau bongkar pasang template website sehingga kena finalty berupa sandbox dari google alias hilang dari halaman pencarian google sandbox
btw mo tanya min, ini nama thema ny apa ya?? saya susah sekali nemu thema responsive mobile, mungkin ada rekomendasi, ato ngasih tau nama thema ini???
Bermanfaat sekali bang, tapi menurut saya proses indeks google lebih lama ya bang, kalau sekitaran tahun 2008-2013 yang lalu paling lama hanya 1-2 hari, sekarang saat ini saya buat blog baru udah 4 hari belum keindeks juga, udah submit ke webmaster padahal…
Google semakin lama terlalu berlebihan dalam membuat kebijakan dan peraturan, dan yg bikin kesal pihak Google tidak pernah menjelaskan secara detil kesalahan-kesalahan blog kita.
Saya sekarang mulai fokus ke bing search engine. Submit URL lebih gampang, dan blog sudah langsung muncul di index bing dalam hitungan detik.
buat info tambahan ini bagi blogger yang saat ini mengalami index artikel di GSC, ya termasuk saya juga. karena akhir2 ini sulit sekali untuk mendapatkan index dari google yang akhir kesasar di tempat yang benar ini. thanks gan buat infonya…..
Mau tanya bos, saya kan baru pake blogspot custom domain nih. permasalahan saya adalah sitemap udah hampir 3 bulan tidak terindeks padahal saya pake setingan robots txt default. Apa mungkin karena domain baru? Jadi sangat lama terindeks, di search console pada peta situs saya cek, url ditemukan tapi tidak di indeks.
silahkan upload sitemap di Search Console dan submit URL secara manual agar cepat di indeks
nuhun min,,, sangat membantu
terima kasih kakak. . .punyaku tulisannya “URL ada di Google, namun memiliki masalah” ini berati masalahnya apa ya kak ?
Di google console sudah ada link untuk melihat penyebab masalah.
Wah artikel yang membantu, terimakasih mas/mba.
Kebetulan ini yang lagi jadi masalah saya, mungkin masalah situs saya belum terindeks maksimal oleg Google, dikarenakan situs saya baru berganti domain dari blogspot ke tld.
terima kasih untuk informasinya , apalagi untuk point yang terakhir itu memang benar sangat memusingkan untuk semua para webmaster.
gan bantu saya, saya menggunakan hosting sendiri melalui cpanel..
Saya tidak paham harus mengirim peta situs dengan kode format seperti apa, Soalnya beberapa kali saya kirim selalu gagal. Mohon pencerahannya gan
Saya menggunakan framework gan
Akhir-akhir ini web saya tidak bisa memunculkan link di google meski sudah request index. Knaa bisa begitu ya ?.
Alhamdulillah..dengan membaca sampai selesai akhirnya masalah saya bisa teratasi
Terimakasih kontennya sangat bermanfaat
Bang mau tanya, kenapa website saya tidak terindeks pada google setelah saya mengganti domain web, ketika pencarian nama web yang muncul malah link web yang lama walau tak terbuka (DNS_PROBE_FINISHED_NXDOMAIN)… baru terbuka bila di ketik alamat lengkapnya. gimana solusinya ya bang? terimakasih.
Blog saya sdh beberapa tidak terindex di google, ketika saya masuk di GWT disitu tertulis web anda dialihkan ke pengindeksan untuk seluler…saya jadi bingung cara memperbaikinya seperti apa…!!
Gan yang poin 8 itu ada nya di cpanel ya..klu tidak ada cpanel?
thank you broo atas sarannya wkwkwk
kalau punya saya masalahnya di webmaster ada tulisan di kecualikan ini kenapa yang bang?
Terima kasih infonya. Ini menjadi solusi
terimakasih infonya, bermanfaat
di tampilan baru webmaster , saya mengalami masalah yang cukup sulit yaitu banyaknya url yang di kecualikan dampaknya trafik blog saya menjadi down. mas punya solusi tidak agar saya bisa mengtasi masalah yang saya alami.
Hallo… Min, website saya udah lumayan lama, dari taun 2017 awal. Dulu lumayan gampang buat keindek, baik url maupun kata kuncinya. Nah, dari bulan agustusan kemarin, semenjak google update, kata kunci pada turun bertahap. Dan, sekarang susah banget buat artikel baru keindeks, artikel lama juga susah banget buat di naikin lagi supaya ada di page 1 se. Padahal, konten udah diusahain ori, mikir sendiri, link di dalemnya juga cuma ke artikel itu doang. Tapi, tetep aja susah. Solusinya gimana ya min? Mohon pencerahannya. Blogspot saya bahkan udah berbulan-bulan urlnya nggak ada keindek apalagi kata kuncinya 🙁
Silahkan mengirimkan URL secara manual melalui Google Search Console, silahkan baca artikel saya tentang Google Search Console. Terimakasih
Selamat malam gan saya mau tanya nih. Saya kan baru pake blogspot custom domain nih. sebelumnya saya pake wp. permasalahan saya adalah sitemap udah hampir 1 bulan tidak terindeks padahal saya pake setingan robots txt default. Mohon penjelasan agar sitemap terindeks oleh google.
terima kasih infonya sangat bermanfaat, ditunggu info menarik selanjutnya, jangan lupa kunjungi website kami juga di
salam sukses selalu 🙂