How to Start a Blog? Panduan Membuat Website Hanya 30 Menit

Cara Agar Video Dapat Diputar di Head Unit Mobil Anda

Cara Agar Video Dapat Diputar di Head Unit Mobil Anda – Apakah Anda saat ini sedang pusing karena banyak file video Anda tidak bisa diputar di head unit mobil? Jika iya, maka ini adalah artikel yang sangat cocok untuk Anda untuk menyelesaikan masalah tersebut. Karena jika Anda tidak bisa memutar video di head unit mobil yang sudah mahal-mahal Anda beli, tentu itu akan sangat merugikan dan juga akan membuat Anda merasa bosan ketika hanya bisa mendengarkan lagu melalui mp3 tanpa ada gambarnya sama sekali saat Anda melakukan aktivitas berkendara.

Saya membuat artikel ini karena memang pada awalnya saya juga merasakan hal yang sama yaitu, beberapa video yang saya download dari YouTube tidak bisa saya putar di Head Unit mobil saya, padahal file video yang saya download tersebut sudah sesuai dengan format yang di dukung oleh perangkat tape atau head unit saya. Salah satu format video yang mendukung adalah MP4, dan hampir semua head unit mendukung format MP4 untuk video, sedangkan untuk file mp3 tidak ada masalah sama sekali.

Dalam tutorial ini tidak hanya untuk file video dengan format mp4 melainkan juga untuk berbagai macam format yang di dukung oleh head unit Anda. Tapi saya akan membuat contoh dalam artikel ini untuk format video MP4, karena ini yang paling umum digunakan oleh kebanyakan head unit. Ada juga head unit yang hanya bisa memutar file video dengan format .mpeg-II.

Mari kita simak lebih lanjut tentang apa saja yang harus Anda persiapkan dan bagaimana langkah demi langkah agar Anda bisa memutar file video Anda pada Head Unit di kendaraan mobil Anda.

Baca : Cara Mudah Download dan Konversi Video YouTube ke MP3 dan MP4

Peralatan Yang Perlu Anda Siapkan

  • Head Unit (Tape Mobil)
  • USB atau Memori Card
  • Komputer (Anda bisa meminjam)
  • Software Any Video Converter atau bisa menggunakan WinX Video Converter

Langkah-langkah Konversi Video untuk Head Unit Mobil

Seperti yang sudah saya jelaskan diatas, saya mengambil contoh pada tutorial ini adalah untuk format file video mp4 dan video hasil download dari YouTube.

Baca : 6 Head Unit Double DIN Mobil Terbaik dan Murah di 2020

Langkah Pertama :

Pertama-tama hal yang perlu Anda lakukan tentu saja adalah memilih video yang ingin Anda putar di head unit mobil Anda melalui YouTube dengan mengetikkan nama lagu atau judul lagu pada fitur pencarian YouTube.

Setelah ketemu dan Anda buka video YouTube tersebut. Silahkan untuk mengcopy URL dari video tersebut dan kunjungi website untuk mendownload video dari YouTube yaitu : Savefrom.net.

Putar video head unit Savefrom 5

Letakkan atau paste URL yang Anda copy dari YouTube pada kolom pencarian di Savefrom.net dan kemudian website tersebut akan mencari file video tersebut dan menampilkan potongan gambar atau thumbnail, dibagian sebelah kanan ada opsi ada opsi untuk memilih format video dan ukuran yang Anda inginkan (silahkan pilih format MP4 tanpa tanda spiker merah, karena jika ada tanda icon spiker merah maka video yang Anda download tidak akan dapat mengeluarkan suara dan hanya video berputar saja ketika di putar). Kemudian klik tombol “Download” dan simpan pada perangkat komputer Anda.

Sekarang Anda sudah memiliki file video, dan cari file video lain melalui YouTube dan download seperti langkah diatas. Atau Anda juga bisa mendonwload video YouTube dengan cara berbeda seperti yang sudah saya jelaskan pada artikel berikut : 3 Cara Mudah Download Video YouTube Tanpa IDM

Langkah Kedua :

Pada langkah kedua ini, mari kita siapkan software yang bernama Any Video Converter (AVC). Dimana software ini sangat berperan penting yang akan bertugas sebagai alat untuk mengkonversi video yang sudah kita miliki atau yang sudah Anda download dari YouTube sehingga dapat di putar di head unit mobil Anda.

Putar video head unit Any video Converter 4

Software Any Video Converter ini gratis untuk Anda download dan install di Komputer Anda, silahkan download disini. Dan ini juga mendukung untuk sistem operasi Windows maupun Mac OS.

Untuk mengunduh software Any Video Converter ini, silahkan kunjungi situs resminya disini dan klik tombol “Free Download”. Setelah proses download selesai, silahkan install di komputer Anda seperti menginstall software pada umunya dan ini sangatlah mudah.

Langkah Ketiga :

Buka software AVC di komputer Anda dan Anda akan melihat tampilan software AVC seprti gambar dibawah ini, dimana software AVC akan terlihat sangat sederhana dan siapapun pasti akan mudah menggunakan software ini.

Putar video head unit Any video Converter 1

Pertama, pada software ini adalah klik pada menu icon “Convert Video” Pada bagian atas.

Kedua, pilih Customized MP4 Video pada menu “Profile” Pada bagian sebelah kiri. Anda juga bisa memilih format sesuai dengan yang Anda inginkan baik itu mpeg-II atau yang lainnya asalkan itu sesuai dengan format yang di dukung oleh Head Unit mobil Anda.

Ketiga, masukkan semua file video yang sudah Anda download dari Youtube yang tersimpan di komputer Anda atau video apapun yang Anda miliki melalui menu “Add File(s)” pada bagian pojok kiri bawah atau Drag and drop file video ke area software.

Keempat, setelah semua file video sudah Anda masukkan. Maka akan ada beberapa pilihan dibagian bawah judul lagu dan juga icon disebelah kanan. Silahkan klik icon yang bertuliskan MP4 dan akan muncul popup untuk beberapa pengaturan video seperti gambar dibawah ini.

Putar video head unit Any video Converter 2

Silahkan ganti pada bagian yang hanya saya sebutkan dibawah ini :

Video Setting

  • Codec : xvid
  • Bitrate : 256
  • Size : 380×320 atau 640×480 (Ukuran ini sudah cukup bagus untuk head unit)

Audio Setting

  • Codec : mp3
  • Bitrate : 128

Dan jangan lupa untuk klik “Apply All” agar semua video otomatis mendapatkan setingan yang sama seperti diatas. Dan klik tombol “OK”.

Selanjutnya pada bagian Output Video, silahkan pilih folder lokasi sesuai dengan keiginan Anda atau langsung Anda arahkan pada USB flasdisk atau memori card yang akan Anda gunakan pada head unit Anda. Dan klik tombol “Convert Now”, silahkan tunggu proses konversi sampai selesai.

Tambahan : Pada dasarnya dengan software AVC ini Anda juga bisa mendownload langsung menggunakan URL YouTube video yang ingin Anda download dan proses melalui menu “Download Video” pada bagian atas dari software AVC.

Putar video head unit Any video Converter 3

Setelah Ketiga proses diatas Anda lakukan dari download sampai konversi video menggunakan software Any Video Converter selesai Anda lakukan dan juga file video hasil konversi sudah Anda simpan dalam USB maupun MMC Anda. Selanjutnya silahkan masukkan pada head Unit mobil Anda dan putar, maka di pastikan Anda sekarang sudah dapat menikmati video koleksi Anda dapat diputar dan dapat Anda nikmati untuk teman dalam berkendara Anda.

Baca : Cara Mudah Download Video YouTube di Mac OS

Cara Convert Video YouTube Menggunakan Smartphone

Selanjutnya cara ini juga bisa Anda gunakan ketika Anda tidak memiliki perangkat komputer untuk membuat video dapat diputar di head unit mobil Anda dan Anda hanya memiliki smartphone. Anda tetap bisa melakukan konversi yang hasilnya juga bisa diputar di Head Unit mobil Anda.

  • Pertama download aplikasi Tubemate dan buka aplikasi tersebut, cari video yang akan didownload langsung melalui aplikasi tersebut.
  • Kemudian klik download, disitu nanti akan muncul pilihan kualitas resolusi video yang dapat didownload.
  • Anda dapat langsung mendownload video dengan kualitas resolusi 360p: 640×360 (MP4).
  • Setelah didownload, pindahkan ke flashdisk dan coba putar di head unit mobil Anda.
  • Apabila tidak bisa diputar, maka Anda harus mendownload kembali video dari tubemate yang memiliki resolusi Full HD 1920X1080 (MP4).
  • Jika sudah, silahkan konversi video tersebut menggunakan aplikasi lain dengan nama Video Converter.
  • Silahkan buka aplikasi Video Converter, Klik Convert Video → Pilih video yang didownload tadi → Lalu klik Next → Pilih format MP4 → Klik Next.
  • Selanjutnya akan masuk ke pengaturan video konversi dan atur seperti pengaturan dibawah ini.
    • Format Setting: – Format: MP4
    • Video Settings: – Code: H264 (Slow, Quality best)
      – FPS: 25 – Res: 360p
    • Audio Setting: – Codec: Mp3
      – Rate 44100 Hz
  • Jika sudah klik Next, maka akan muncul detail perubahan resolusi dari 1920X1080 (MP4) ke 360p MP4.
  • Klik Next dan tunggu proses Converter hingga proses berjalan 100% atau selesai.
  • Sekarang video sudah berhasil diubah resolusinya, kemudian tinggal pindahkan ke flashdisk atau memori card Anda dan coba putar ke head unit mobil Anda.

Baca : 7 Software FTP Client Terbaik Gratis Download

Semoga artikel ini bermanfaat buat Anda dan selamat mencoba panduan langkah demi langkah cara memutar video di Head Unit mobil Anda agar bisa berputar. Selamat mencoba semoga berhasil.

Anda Terbantu artikel ini? Silahkan bergabung dengan centerklik di Twitter dan Facebook+.

10 top hosting!

Register Now: TOP 10 Hosting

Dapatkan Hosting Murah dengan Kualitas Terbaik. For Serious Blogger! View Deals

Niagahoster

Rp.26.000/Bln Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

IDCloudhost

Rp.30.000/Bln Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

Bluehost Hosting

$2.95/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

iPage Hosting

$1.99/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

SiteGround Hosting

$3.45/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

Hostgator

$3.95/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

2 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *