How to Start a Blog? Panduan Membuat Website Hanya 30 Menit

Tips Membangun Bisnis Online yang Bisa Bertahan Lama

Sebagai seorang pengusaha online, Anda perlu tahu bagaimana tips membangun bisnis online yang bisa bertahan lama. Karena memulai bisnis online sebenarnya adalah hal yang mudah. Bahkan tanpa modal besar sekalipun, Anda sudah bisa membuat bisnis berjalan dengan baik asal produk Anda juga bagus.

Sukses bisnis online bertahan lama

Tetapi yang lebih sulit adalah membuat bisnis online yang long lasting alias bisa bertahan lama layaknya sebuah perusahaan. Dengan begitu, Anda bisa menjadikan bisnis tersebut sebagai mata pencaharian utama maupun penghasilan tambahan yang bisa Anda nikmati dalam jangka panjang atau selama bertahun-tahun.

Baca : 10 Ide Bisnis Online Cemerlang Untuk Tahun 2021

Tips Membangun Bisnis Online yang Bisa Bertahan Lama

Karena layaknya kehidupan, bisnis pasti juga akan mengalami pasang surut dan berbagai macam masalah dari segi keuangan, teknis, maupun masalah eksternal.

Oleh karena itu, dalam kesempatan kali ini mari kita pelajari apa saja tips membangun bisnis online yang bisa bertahan lama.

1. Membuat Branding yang Kuat

Baik bisnis online, UMKM, startup, atau berbagai macam jenis bisnis apapun, semuanya membutuhkan branding yang kuat. Karena dalam dunia bisnis, branding merupakan salah satu langkah promosi dan marketing yang paling penting untuk dilakukan.

Branding di dalam bisnis online sendiri ada banyak bentuknya. Salah satu cara yang paling awal adalah dengan membuat logo, tagline, nama domain, membuat website, atau hal-hal lainnya yang bisa menjadi ciri khas dan menandakan bisnis Anda.

Jika ingin lebih serius, Anda juga bisa meng-hire digital marketing profesional untuk mengurus seluruh kebutuhan branding ini.

2. Mengatur Cash Flow dengan Hati-hati

Dalam sebuah bisnis, cash flow juga merupakan hal yang paling penting dan menjadi jantung dari usaha Anda. Karena tanpa modal, tentunya tidak akan ada produk yang bisa Anda jual.

Oleh karena itu, mengatur cash flow dengan hati-hati dan penuh perhitungan sangatlah penting. Usahakan untuk memisahkan rekening yang digunakan untuk bisnis dan untuk kebutuhan pribadi. Anda juga perlu menghitung dengan teliti masalah modal, laba atau rugi.

Dan dalam bisnis, Anda juga membutuhkan kas atau tabungan untuk kebutuhan darurat. Misalnya ketika ada mesin produksi yang rusak, alat untuk jualan yang tiba-tiba tidak berfungsi, atau website bisnis Anda tiba-tiba down dan harus pindah hosting ke hosting terbaik.

3. Buat Promosi bukan Hanya di Satu Media

Sebuah bisnis online sebenarnya bisa dilakukan dimana saja. Mulai dari di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, atau media online lainnya. Namun sayangnya, banyak perusahaan atau pemilik bisnis yang hanya berfokus pada satu media saja.

Aktif mempromosikan produk di semua media memang kadang memakan banyak waktu dan juga uang. Apalagi bila Anda melakukan semuanya sendirian. Namun percayalah, hal ini akan terbayarkan dengan banyak pelanggan yang bisa Anda jangkau.

Karena semakin banyak media sosial yang Anda gunakan untuk berpromosi, artinya semakin banyak dan luas pula calon pelanggan yang bisa melihat produk tersebut.

Baca : 5 Manfaat Media Sosial Untuk Perkembangan Bisnis Online

4. Buat Website Khusus untuk Bisnis

Media sosial saja belum cukup untuk mempromosikan bisnis Anda. Karena bila Anda ingin postingan di media sosial bisa terus menjangkau pengguna internet selama 24 jam, dibutuhkan biaya promosi yang cukup besar.

Tanpa menggunakan promosi, unggahan tersebut akan segera tertimbun dan tidak pernah lagi muncul di beranda seseorang.

Sedangkan dalam website, konten dan produk Anda bisa terus bertahan di halaman pertama Google setiap saat. Sehingga lebih banyak orang yang bisa melihat produk tersebut kapanpun dan dimanapun.

Yang perlu Anda lakukan hanyalah membuat konten berupa artikel yang teroptimasi SEO dan menarik untuk para pembaca.

Selain itu, website juga bisa menjadi salah satu langkah bisa membuat bisnis online Anda terlihat profesional. Sebab dengan memiliki website yang rapih dan terawat, pelanggan bisa melihat bahwa Anda serius dalam melakukan bisnis online tersebut.

Baca : Pentingnya Memiliki Website Bisnis di Era Digital

5. Membuat Produk yang Menarik dan Mempertahankan Kualitasnya

Tips membangun bisnis online yang bisa bertahan lama yang terakhir adalah membuat produk yang menarik dan selalu mempertahankan kualitas baik dari segi pengiriman, packaging, pelayanan ke pelanggan, ataupun sekedar menjawab semua yang bertanya di kolom komentar.

Karena pada akhirnya, Anda harus selalu membuat pelanggan puas jika ingin memiliki bisnis yang bisa bertahan selama lebih dari 5 tahun.

Apalagi di era modern seperti ini, pelanggan bisa dengan mudah merusak reputasi bisnis Anda dengan kesalahan sekecil apapun. Hanya dengan mengunggah ulasan yang kurang baik di media sosial, calon pelanggan baru bisa langsung ragu untuk memesan produk yang sama kepada Anda.

Dan selain mempertahankan kualitas, Anda juga perlu membuat produknya menarik dan terlihat catchy di mata pelanggan. Salah satu caranya adalah dengan mengemas ulang produk dengan kemasan yang mengikuti jaman.

Baca : 10 Tips Jitu Menjadi Pebisnis atau Pengusaha Sukses

Seperti itulah sedikit tips membangun bisnis online yang bisa bertahan lama. Jangan lupa, membangun networking dengan pebisnis lain maupun dengan investor juga merupakan bagian terpenting bila Anda ingin punya bisnis yang berumur panjang.

Anda Terbantu artikel ini? Silahkan bergabung dengan centerklik di Twitter dan Facebook+.

10 top hosting!

Register Now: TOP 10 Hosting

Dapatkan Hosting Murah dengan Kualitas Terbaik. For Serious Blogger! View Deals

Niagahoster

Rp.26.000/Bln Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

IDCloudhost

Rp.30.000/Bln Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

Bluehost Hosting

$2.95/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

iPage Hosting

$1.99/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

SiteGround Hosting

$3.45/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

Hostgator

$3.95/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

One Comment

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *