Mengatasi Masalah Googlebot Cannot Access CSS and JS files WordPress
|Mengatasi Masalah Googlebot Cannot Access CSS and JS files WordPress – Apakah Anda melihat Googlebot tidak dapat mengakses CSS dan JS file dan terdapat peringatan “Googlebot Cannot Access CSS and JS files” di webmaster tools Anda pada situs WordPress? Pesan tersebut juga terdapat link petunjuk tentang cara untuk memperbaiki masalah ini, namun instruksi tersebut masih sangat membingungkan untuk menyelesaikan masalah tersebut. Dalam artikel ini, saya akan menunjukkan cara untuk memperbaiki masalah tentang Googlebot yang tidak dapat mengakses CSS dan JS file di situs WordPress.
Mengapa Google Membutuhkan Akses ke file CSS dan JS?
Google difokuskan untuk memberikan peringkat yang lebih baik untuk situs yang user friendly dan situs yang mempunyai kecepatan loading, memiliki pengalaman pengguna yang baik, dll. Dalam rangka untuk menentukan pengalaman pengguna dari situs web, Google membutuhkan akses untuk dapat mengunjungi file CSS dan JavaScript.
Secara default WordPress tidak memblokir pencarian bots dalam mengakses setiap CSS atau JS file. Namun beberapa pemilik situs mungkin tidak sengaja memblokir file-file tersebut ketika mencoba untuk menambahkan langkah-langkah keamanan tambahan atau dengan menggunakan plugin keamanan untuk memperkuat situs WordPress. Hal tersebut tentu saja membatasi Googlebot mengindeks CSS dan file JS yang dapat mempengaruhi kinerja SEO WordPress.
Setelah kita mengetahui kenyataan bahwa akan sangat penting bagi kita untuk membuka akses file tersebut agar googlebot dapat mengakses, sekarang mari kita lihat bagaimana Anda dapat menemukan file-file ini dan membuka pemblokiran tersebut.
Bagaimana Google dapat mengakses ke file CSS dan JS?
Pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan mencari tahu file mana Google tidak dapat mengakses di website Anda.
Anda dapat melihat bagaimana Googlebot melihat situs Anda dengan mengklik Crawl » Fetch As Google di Google Search Console (sebelumnya Webmaster Tools). Selanjutnya, klik tombol fetch and render lakukan hal tersebut untuk kedua versi yaitu Desktop dan Mobile.
Setelah langkah diatas Anda lakukan, maka hasilnya akan muncul di baris bawah. Silahkan klik dan akan menunjukkan apa yang pengguna dapat lihat dan apa yang Googlebot dapat lihat ketika situs Anda di load.
Jika anda melihat ada perbedaan antara dua screenshot, maka ini berarti bahwa Googlebot tidak dapat mengakses file CSS/JS. Hal tersebut juga akan menunjukkan link dari file CSS dan JS yang tidak dapat di akses Google.
Anda juga dapat menemukan daftar sumber daya diblokir di bawah menu Google Indexs » Blocked Resources.
Dengan mengklik pada setiap sumber yang ditampilkan akan menampilkan link ke sumber daya aktual yang tidak dapat diakses oleh Googlebot. Sebagian besar akan tertuju pada style CSS dan file JS ditambah plugin WordPress atau tema WordPress.
Selanjutnya yang perlu Anda lakukan adalah dengan mengedit file robots.txt situs Anda, dimana file robots.txt tersebut adalah tempat untuk mengontrol semua pengaturan file yang dapat di akses atau file yang diblokir.
Anda dapat mengedit file robots.txt dengan masuk ke control panel hosting Anda atau dengan menggunakan FTP. File robots.txt akan berada di direktori root situs Anda.
Menemukan file robots.txt di situs WordPress menggunakan klien FTP
Jika Anda menggunakan plugin SEO by Yoast, maka Anda dapat mengedit file robots.txt dari dalam admin area WordPress Anda. Cukup pergi ke halaman SEO »Tools dan kemudian klik File Editor.
Anda kemungkinan besar Anda akan melihat dalam file robots.txt tersebut telah dianulir akses ke beberapa direktori WordPress seperti ini:
User-agent: * Disallow: /wp-admin/ Disallow: /wp-includes/ Disallow: /wp-content/plugins/ Disallow: /wp-content/themes/
Sekarang Anda harus menghapus baris kode yang memblokir akses Google untuk CSS atau JS file pada front-end situs Anda. Biasanya file-file ini terletak di plugin atau tema folder. Anda juga mungkin perlu menghapus Disallow: /wp-includes/, banyak tema WordPress dan plugin dapat memanggil skrip yang terletak di folder wp-includes, seperti jQuery.
Beberapa pengguna mungkin melihat bahwa file robots.txt mereka kosong atau bahkan tidak ada. Jika Googlebot tidak menemukan file robots.txt, maka otomatis sudah dapat mengakses dan mengindeks semua file WordPress Anda.
Jika Anda melihat file robots.txt Anda sudah kosong tapi dalam webmaster tools masih terdapat peringatan “Googlebot Cannot Access CSS and JS files“, hal tersebut kemungkinan besar penyedia hosting Anda yang melakukan pemblokiran akses ke default folder WordPress. Anda dapat mengganti ini di robots.txt agar googlebot dapat mengakses ke folder yang diblokir.
User-agent: * Allow: /wp-includes/js/
Setelah Anda selesai, simpan file robots.txt Anda. Kunjungi lagi pengaturan fetch as Google di Search Console Anda, dan klik tombol fetch and render. Dan lihat hasilnya, tentu Anda akan melihat persamaan antara apa yang dilihat pengunjung dan googlebot.
Saya berharap artikel ini membantu Anda mengatasi kesalahan atau masalah ‘Googlebot cannot access CSS dan JS file’ di situs WordPress Anda. Selamat mencoba dan semoga berhasil. 🙂
Anda Terbantu artikel ini? Silahkan bergabung dengan centerklik di Twitter dan Facebook+.
Daftar isi Tutorial WordPress Terlengkap GratisRegister Now: TOP 10 Hosting
Dapatkan Hosting Murah dengan Kualitas Terbaik. For Serious Blogger! View Deals