Cara Mengatasi Error Browser Connections is not secure
|Cara Mengatasi Error Browser Connections is not secure – Beberapa waktu yang lalu saya mengalami masalah yang membingungkan yang terjadi pada browser saya, karena hal ini memang tidak pernah saya alami sebelumnya. Saat saya ingin memulai aktivitas blogging seperti biasanya saya langsung buka browser dan mengakses centerklik.com dan berhasil, namun pada iklan google adsense muncul error yang mengatakan bahwa koneksi saya tidak aman atau “Your Connections is not secure”, lalu saya coba browsing dan membuka Google tapi juga tidak bisa. Setelah saya telurusi ternyata semua website yang menggunakan https tidak bisa saya akses dan memunculkan peringatan bertuliskan “Your connections is not secure“.
Selanjutnya saya mencoba untuk mengakses dengan browser yang lain, saya terbiasa menggunakan browser mozilla firefox dan ingin mencoba apakah dengan browser lain bisa, dan ketika mencoba menggunakan Google chrome ternyata hal tersebut mengalami masalah yang sama.
Dan jika Anda mengalami hal yang sama dengan yang saya alami, maka pada artikel kali ini saya akan memberikan solusi untuk mengatasi error pada browser yang tidak bisa mengakses situs dengan https dan muncul peringatan seperti “Your Connections is not secure”.
Baca : 10 Tools Keren Firefox Developer yang Perlu Anda Coba
Mengatasi Error Browser Tidak bisa Akses Https
Pada penyelesaian masalah ini saya mempunyai dua cara, Anda bisa mencoba salah satunya saja. Namun jika masih belum juga bisa mengakses web https, Anda bisa menggunakan cara yang kedua. Memang banyak cara yang bisa Anda temukan di blog-blog lain seperti menonaktifkan firewall dan antivirus, namun cara tersebut tidak bekerja pada browser saya.
1. Hapus File Cert8.db
Ini adalah untuk pengguna mozilla firefox. Untuk menghapus file cert8.db ini silahkan untuk klik icon “Open menu” atau icon dengan 3 garis di sebelah kanan atas. Setelah terbuka, cari icon tanda tanya (?) atau Open help menu dibagian bawah.
Klik link yang bertuliskan “Troubleshooting Information”. Kemudian cari tombol “Show in Finder” atau “Show Folder”, tombol tersebut terletak pada kolom sejajar dengan “Profile Folder”.
Setelah folder terbuka maka Anda akan menemukan banyak sekali file dan folder, Anda bisa mencari file bernama “Cert8.db”, silahkan untuk menghapus file tersebut. Namun sebelum menghapus silahkan untuk menutup browser Anda terlebih dahulu. Karena jika tidak ada close browser Anda file tersebut tidak bisa dihapus.
Jika sudah dihapus, silahkan untuk membuka kembali browser firefox Anda dan juga jangan lupa untuk melakukan “Clear Cache and History” dan pilih “Everything”. Dan coba apakah hal tersebut berhasil dengan mengakses Google. Jika Google berhasil terbuka maka masalah Error browser certificate sudah teratasi. Baca : Cara Menghapus Cache Pada Semua Browser Populer
*Google Chrome : Untuk google chrome cukup Anda clear cache and history dengan mencentang semua pilihan dan pilih juga everything maka masalah sudah terselesaikan.
Baca : Cara Disable dan Enable Search Suggestion di Mozilla Firefox
2. Setting Waktu Komputer
Cara yang kedua ini bisa Anda terapkan jika cara diatas tidak bekerja, dan cara ini tentu saja lebih mudah daripada cara pertama. Saat Anda mengalami gagal akses, Anda dapat melihat informasi apa yang terjadi pada browser Anda dengan klik menu “Advanced”.
Setelah itu baca maksud dari permasalah tersebut, Anda akan melihat petunjuk untuk mengganti waktu pada komputer Anda seperti gambar dibawah ini.
Pada gambar diatas terlihat saya harus mengganti waktu di komputer saya pada tanggal dan bulan sesuai dengan saya garis bawahi. Untuk melakukannya klik penunjuk waktu pada komputer Anda, jika Anda pengguna windows maka Anda klik waktu dibagian kanan bawah. Setelah terbuka Anda akan melihat tanggal dan jam. Silahkan untuk mengubah waktu dan tanggal sesuai dengan informasi pada browser Anda.
Setelah Anda mengganti waktu dan tanggal, silahkan klik Apply dan OK. Selanjutnya buka kembali browser Anda dan akses google.com. Maka Anda sekarang sudah dapat mengakses dan melanjutkan aktivitas berselancar di internet lagi. Pada beberapa waktu kemudian silahkan untuk mengembalikan setingan waktu Anda seperti semula.
Baca : Cara Nonaktifkan Iklan dan Suggested Tile di Browser Mozilla Firefox
Diatas adalah dua cara yang bisa Anda gunakan saat tidak bisa mengakses web https pada browser Anda dan muncul “Your Connections is not secure” karena masalah expired certificate. Semoga artikel ini bermanfaat buat Anda. Dan selamat mencoba. 🙂
Anda Terbantu artikel ini? Silahkan bergabung dengan centerklik di Twitter dan Facebook+.
Register Now: TOP 10 Hosting
Dapatkan Hosting Murah dengan Kualitas Terbaik. For Serious Blogger! View Deals
nice info