How to Start a Blog? Panduan Membuat Website Hanya 30 Menit

Cara Update WordPress, Tema dan Plugin Secara Otomatis dan Manual

Cara Update WordPress, Tema dan Plugin Secara Otomatis dan Manual – WordPress merupakan CMS yang sangat sering melakukan update untuk meningkatkan keamanan dan menambahkan fitur-fitur baru. Selain itu, plugin dan tema WordPress juga sering mengalami pembaharuan atau update dengan alasan yang sama yaitu untuk keamanan dan tambahan fitur atau disebabkan karena file inti WordPress telah diperbarui maka plugin dan tema menyesuaikan dengan WordPress agar dapat berjalan dengan baik.

Cara WordPress Update

Melakukan update pada file inti WordPress, Plugin dan Themes WordPress sangatlah mudah jika Anda melakukan dari dashboard WordPress karena hanya dengan satu kali klik saja dan update akan selesai, tapi ada kalanya karena untuk masalah keamanan situs WordPress, maka server dibuat untuk tidak bisa melakukan update secara otomatis melainkan harus dilakukan secara manual atau karena alasan lain yang mengharuskan update secara manual.

Pada artikel kali ini saya akan memberikan panduan secara lengkap untuk cara update atau memperbarui WordPress (file inti), Plugin dan Themes WordPress secara manual atau otomatis melalui dashboard WordPress.

Baca : 7 Langkah Penting Ketika Akan Update WordPress

Update WordPress, Plugin dan Themes Secara Otomatis

WordPress jika terdapat update terbaru maka secara otomatis akan memberikan notifikasi pada dashboard seperti berikut :

Notifikasi Update WordPress Core

Anda bisa langsung melakukan klik link “Please update now” dan Anda akan dibawa ke halaman Updates. Atau silahkan masuk pada bagian menu Dashboard » Updates, di halaman tersebut Anda akan melihat beberapa hal yang perlu Anda update seperti update WordPress terbaru, update plugin dan juga themes WordPress.

Sebelum melakukan update sebaiknya Anda melakukan backup pada situs WordPress Anda untuk menghindari jika terjadi kesalahan. Jika sudah, untuk Update file inti WordPress silahkan untuk klik tombol “Update Now”. Dan tunggu beberapa saat maka WordPress akan berubah menjadi versi terbaru.

Update WordPress Otomatis

Untuk berapa lama waktu yang diperlukan untuk proses update, hal tersebut tergantug pada seberapa besar file WordPress untuk update dan juga kecepatan server hosting Anda.

Baca : 10 Layanan Hosting Terbaik dan Murah [Best Host]

Selanjutnya untuk update plugin dan themes WordPress jika terdapat notifikasi update maka masih pada halaman yang sama yaitu di halaman Dashborad » Updates, juga terdapat daftar plugin dan tema yang ditampilkan untuk Anda lakukan update. Caranya sangat mudah yaitu hanya perlu Anda klik centang pada plugin atau tema, selanjutnya klik tombol “Update Plugin” atau “Update Themes”.

Update Plugin dan Themes

Selain cara diatas untuk update plugin Anda bisa langsung masuk pada menu Plugins » Installed Plugins, dan cari plugin yang memerlukan update, biasanya terdapat notifikasi dibagian bawah nama plugin dan klik link “Update now”.

Update Plugin WordPress otomatis

Untuk update tema selain di halaman Updates, Anda juga bisa masuk langsun ke menu Appearance » Themes, dan jika terdapat update maka akan terdapat notifikasi dan silahkan klik link “Update now”.

Update Themes WordPress

Cara Update atau Upgrade Secara Manual

Untuk melakukan cara update secara manual baik file inti WordPress, tema maupun plugin WordPress, hal yang perlu Anda persiapkan adalah :

  • Mengetahui host, username dan password untuk login ke hosting Anda dengan FTP
  • Persiapkan Software FTP, Anda bisa menggunakan Filezilla FTP

Silahkan pelajari terlebih dahulu bagaimana cara menggunakan software FTP Client Filezilla ⇒ disini.

Update WordPress Secara Manual

  • Pertama silahkan untuk membuat full backup dari website Anda. Karena ini sangat penting jika Anda membuat kesalahan atau proses update yang tidak lancar bisa mengakibatkan situs WordPress tidak dapat di akses.
  • Download file ZIP terbaru dari wordpress.org.
  • Unzip file ke direktori di komputer lokal Anda atau di direktori terpisah di situs Anda.
  • Buka direktori root situs web Anda dan hapus direktori atau folder ‘wp-includes’ dan ‘wp-admin’ Anda. Anda bisa melakukan ini via FTP atau via SSH.
  • Upload (atau copy overwrite) direktori wp-includes dan wp-admin dari komputer lokal Anda dari versi baru WordPress.
  • Jangan hapus direktori atau folder “wp-content” Anda atau file apa pun di direktori tersebut. Salinlah file dari direktori isi wp di versi baru WordPress ke direktori isi wp yang ada. Anda akan menimpa file yang ada dengan nama yang sama. Semua file Anda yang lain dalam wp-content akan tetap ada.
  • Salin semua file dari direktori root (‘/’) dari versi baru WordPress yang Anda buka ritsleting ke direktori root situs Anda (atau direktori akar instalasi WordPress Anda). Anda akan menimpa file yang ada dan file baru juga akan disalin. File wp-config.php Anda akan tetap aman karena WordPress menyertakan file wp-config.php ini pada file WordPress terbaru, file ini muncul ketika selesai di install.
  • Jika Anda mengupgrade secara manual setelah update otomatis gagal, hapus file pemelihara dari direktori akar WordPress Anda. Ini akan menghapus pesan ‘gagal update’ dari situs Anda.
  • Silahkan masuk halaman admin utama WordPress Anda di /wp-admin/ di mana Anda mungkin diminta untuk memasukkan username dan password kembali. Ada kemungkinan Anda juga harus melakukan upgrade database jika diperlukan.
  • Silahkan hapus cache browser Anda untuk memastikan Anda dapat melihat semua perubahan dan melihat apakah situs WordPress Anda berjalan dengan baik tanpa ada masalah.
  • Proses Update WordPress Anda sekarang sudah selesai dan Anda sekarang menjalankan versi terbaru dari WordPress.

Update Plugin WordPress Secara Manual

  • Pertama back-up situs WordPress Anda jika Anda belum melakukannya.
  • Download file ZIP dari plugin versi terbaru yang ingin Anda pasang. Untuk mendapatkan file ZIP ini, kebanyakan plugin terdapat di repositori plugin WordPress.org. Jika Anda ingin melakukan update pada plugin berbayar, silahkan untuk mendownload file plugin dari akun Anda di situs tempat Anda membeli plugin.
  • Unzip plugin ke komputer lokal Anda. Ini akan membuat sebuah direktori dengan nama plugin tersebut dan berisikan beberapa file di dalamnya.
  • Silahkan buka FTP Anda dan Gunakan FTP untuk menghapus direktori plugin yang ada di direktori /wp-content/plugins/ di situs Anda.
  • Silahkan upload file plugin yang sudah Anda Unzip tadi untuk di masukkan ke direktori /wp-content/plugins/.
  • Masuk ke admin situs WordPress Anda. Buka menu Plugins » Installed Plugins. Dan pastikan plugin yang Anda lihat sekarang adalah versi terbaru.
  • Silahkan aktifkan kembali plugin tersebut dengan klik “Activated Plugin”.

Update Tema WordPress Secara Manual

  • Untuk cara update Tema WordPress ini memang harus berhati-hati karena jika Anda pernah membuat perubahan atau melakukan kustom pada tema WordPress Anda maka tema Anda nantinya akan kembali seperti sebelumnya.
  • Jadi, usahakan untuk membuat perubahan atau kustom tema pada tema anak atau child themes terlebih dahulu. Tapi jika belum atau tidak sama sekali melakukan perubahan atau kustom pada kode tema dan hanya menyesuaikannya dengan menggunakan antarmuka tema di admin web yang disediakan WordPress (tanpa mengubah salah satu dari file dalam tema WordPress), Anda dapat mengikuti prosedur di bawah ini:
  • Pertama buat backup dari situs WordPress Anda.
  • Download file ZIP dari tema yang akan Anda tingkatkan.
  • Unzip file tema ke komputer lokal Anda.
  • Gunakan FTP untuk menghapus direktori tema yang ingin Anda update dari direktori /wp-content/themes/.
  • Ganti direktori yang dihapus dengan mengupload file tema baru ke dalam direktori /wp-content/themes/.
  • Masuklah ke admin situs WordPress Anda. Buka Appearance » Theme dan verifikasi bahwa Anda menjalankan versi terbaru dari tema Anda dan lakukan pengaktifan tema yang baru saja Anda update.

Kesimpulan

Melakukan update file inti WordPress, plugin dan themes WordPress akan sangat mudah dan di sarankan melalui dashboard WordPress secara langsung karena kemungkinan terjadi kesalahan sangat kecil. Tapi jika keamanan menjadi alasan utama dan menjadikan WordPress Anda tidak dapat melakukan update secara otomatis maka cara manual bisa menjadi solusi yang terbaik untuk update WordPress.

Dan jangan lupa untuk selalu melakukan backup terlebih dahulu sebelum melakukan update atau melakukan perubahan pada WordPress. Anda bisa membaca artikel berikut → Panduan Lengkap Cara Backup WordPress Secara Manual.

Baca : Panduan Lengkap Cara Install Plugin WordPress

Dan itulah panduan lengkap cara update WordPress inti, tema dan plugin WordPress baik secara otomatis maupun secara manual, semoga artikel ini membantu Anda dan selamat mencoba. 🙂

Anda Terbantu artikel ini? Silahkan bergabung dengan centerklik di Twitter dan Facebook+.

Daftar isi Tutorial WordPress Terlengkap Gratis
10 top hosting!

Register Now: TOP 10 Hosting

Dapatkan Hosting Murah dengan Kualitas Terbaik. For Serious Blogger! View Deals

Niagahoster

Rp.26.000/Bln Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

IDCloudhost

Rp.30.000/Bln Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

Bluehost Hosting

$2.95/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

iPage Hosting

$1.99/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

SiteGround Hosting

$3.45/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

Hostgator

$3.95/Month Free Domain, Unlimited Space & Bandwidth Get Host

2 Comments

Add a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *